Tips Untuk yang Akan Berbulan Madu

Tips Untuk yang Akan Berbulan Madu

Menikah adalah hal indah bagi setiap orang, karena itu tak jarang orang merayakannya dengan pesta yang berkesan mewah.

Sayang banyak orang yang cenderung menghilangkan bulan madu dalam konsep pernikahan mereka. Mereka mungkin fokus pada dekorasi pelaminan, foto pernikahan atau segala sesuatu pada hari H saja.

Memang bulan madu tak harus ada tetapi jika bisa Anda lakukan, bulan madu bisa membantu Anda melepaskan stres usai menjalani kesibukan yang tinggi saat mempersiapkan pesta pernikahan, selain membantu Anda bisa lebih mesra, lebih hangat dan lebih mengenali pasangan Anda.

Beberapa hal berikut perlu Anda cermati sebelum memutuskan berangkat berbulan madu:

1. Waktu.

Waktu yang tepat untuk bulan madu adalah usai pesta pernikahan. Jadi sebelumnya Anda telah merancang pesta pernikahan dengan rencana bulan madu menjadi dalam satu paket rencana. Jika Anda berdua sama-sama pekerja, cobalah atur jadwal pulang bulan madu tak berdekatan dengan jadwal Anda masuk kerja.

2. Tempat Tujuan.

Tentukan tempat tujuan berdasarkan keinginan dan kemampuan Anda dan pasangan. Penentuan tempat bulan madu membantu Anda menentukan barang bawaan.

Pilih tempat tujuan yang membantu Anda menemukan atmosphere bulan madu yang membantu Anda semakin dekat dengan pasangan. Bisa jadi pilihan tempat bulan madu ini suatu saat bisa membantu Anda dan pasangan menghangatkan kembali hubungan yang mungkin ‘mendingin’. Misalnya tidak ada salahnya mengunjungi Kepulauan Seribu.

3. Akomodasi.

Lakukan pemesanan tiket pesawat, kereta api atau alat transportasi lain yang akan Anda gunakan dan booking tempat penginapan jauh hari sebelumnya, untuk menghindari habisnya tiket dan tidak tersedianya tempat.

Apalagi saat libur Hari Raya dan libur sekolah. Jangan lupa juga mencatat nomer tiket, alamat dan nomer telepon dari hotel dan biro transportasi yang digunakan, tujuannya untuk berjaga-jaga jika ada perubahan jadwal secara mendadak.

Berikan Komentar Anda Untuk Tips Ini